Pada tanggal 4 Oktober 2017 Tim Angklung Home School Tunas Bangsa diundang untuk tampil dalam rangkaian acara "Wisata Nusantara Bersatu 2". Acara ini diselenggarakan di "Markas Besar Tentara Nasional Indonesia" di Cilangkap Jakarta Timur. Acara ini dihadiri sekitar 730 pelajar SMP dan juga Mahasiswa dari seluruh Indonesia. Dalam rangkaian acara tersebut, tim Angklung HSTB membawakan lagu-lagu bernuansa nasionalis dan juga lagu-lagu dari beberapa daerah di Indonesia.
Dan juga di acara ini hadir pula Panglima TNI periode jabatan (2015-2017) Jenderal Gatot Nurmantyo beserta KASAD Jenderal Mulyono, KASAL Laksamana Ade Supandi dan juga Panglima TNI periode (2017) Marsekal Hadi Tjahjanto.
Persiapan secara intensif dilakukan beberapa hari sebelum acara. Sehari sebelum acara, beberapa anggota Tim mengunjungi GOR Ahmad Yani, yang berada di dalam lingkungan Mabes TNI untuk melakukan beberapa persiapan.
Dalam persiapan ini kami dibantu oleh beberapa anggota TNI yang bertugas sebagai panitia acara, sehingga persiapan pun berjalan dengan cepat. Setelah peralatan disiapkan kami diminta untuk membawakan beberapa lagu sebagai uji coba, dan kamipun membawakan lagu yang berjudul Manisnya Negeriku ciptaan Pujiono, saat itu beliau juga berada di tempat, saat kami membawakan lagu tersebut beberapa anggota TNI yang juga sedang melakukan persiapan terlihat antusias dan sesekali ikut bernyanyi dan bertepuk tangan, sambil melakukan beberapa penyesuaian tambahan dan kembali membawakan beberapa lagu, persiapan pun akhirnya selesai jam setengah 9 malam.
Fakta menariknya pada malam sebelum acara, Tim Angklung HSTB baru saja menghadiri acara SNI yang dilaksanakan di Puncak, Bogor. Dan baru kembali pada jam 1 malam.
Keesokannya kami berkumpul pukul setengah 7 pagi di GOR Ahmad Yani. Tim angklung segera berganti pakaian dan menyiapkan angklungnya sementara Tim pengiring mulai menyetem peralatan mereka, sambil kembali melakukan beberapa penyesuaian kami pun membawakan beberapa lagu dengan komposisi tim yang lengkap sebagai uji coba.
Sekitar jam 10 para peserta memasuki tempat acara. Gor itu segera terisi penuh, sambil menunggu acara utama dimulai, beberapa peserta mengisi acara tersebut dengan bernyanyi dan juga membacakan puisi.
Pada pukul 11 siang Panglima TNI beserta Kepala Staff masing-masing angkatan tiba di tempat acara, kedatangan mereka disambut dengan iringan lagu "Bangun Pemudi-Pemuda oleh tim Angklung Home School Tunas Bangsa, seketika suasana ruangan menjadi ramai,
para peserta ikut bernyanyi sambil bertepuk tangan mengiringi kedatangan para Jenderal dan membuat suasana menjadi semakin meriah.
Para Jenderal pun sesekali melambaikan tangan sambil menyapa ramah kepada kerumunan tersebut, dan terkadang mengepalkan tangan dan mengacung-acungkannya tanda memberikan semangat kepada seluruh peserta yang hadir.
Pada pukul 11 siang Panglima TNI beserta Kepala Staff masing-masing angkatan tiba di tempat acara, kedatangan mereka disambut dengan iringan lagu "Bangun Pemudi-Pemuda oleh tim Angklung Home School Tunas Bangsa, seketika suasana ruangan menjadi ramai,
para peserta ikut bernyanyi sambil bertepuk tangan mengiringi kedatangan para Jenderal dan membuat suasana menjadi semakin meriah.
Para Jenderal pun sesekali melambaikan tangan sambil menyapa ramah kepada kerumunan tersebut, dan terkadang mengepalkan tangan dan mengacung-acungkannya tanda memberikan semangat kepada seluruh peserta yang hadir.
Saat para Jenderal tiba di tempatnya masing-masing acara pun dimulai, acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang diiringi oleh Tim Angklung HSTB dan dilanjutkan dengan dibawakannya lagu "Manisnya Negeriku" oleh Tim Angklung HSTB dan juga Pujiono sang pencipta lagu tersebut. Kemudian acara dilanjutkan dnegan pengarahan dan juga nasehat oleh masing-masing Jenderal, diawali dengan pengarahan dari Jenderal Gatot Nurmantyo.

Setelah para Jenderal telah selesai memberikan pengarahan, acara dilanjutkan dengan pemberian cinderamata berupa laptop secara simbolis kepada beberapa peserta yang hadir. Setelah pemberian cinderamata para Jenderal pun segera meninggalkan tempat untuk bertolak ke Cilegon melihat persiapan Hut TNI yang akan diadakan keesokan harinya.
Dengan berakhirnya pengarahan dan pemeberian cinderamata, acara itu pun selesai, para peserta pergi untuk makan siang dan juga beribadah setelah itu mereka akan pergi untuk menaiki kapal perang TNI untuk sama-sama berangkat ke Cilegon dan menyaksikan acara peringatan ulang tahun TNI yang ke 72.
Seluruh susanan acara telah terselesaikan dengan lancar sekitar jam 2 siang Tim Angklung HSTB pun akhirnya bisa beristirahat dan pergi makan siang, selepas makan siang kami segera membereskan perlengkapan, foto bersama dan bersiap-siap untuk pulang. Pihak penyelenggara acara tersebut mengucapkan terima kasih banyak atas kerjasama dan kontribusi kami dalam acara tersebut.